PELITANEWS.CO - Telah terjadi penembakan yang dilakukan oleh oknum anggota TNI. Penembakan itu dilakukan oleh Pratu R yang merupakan Anggot...
PELITANEWS.CO - Telah terjadi penembakan yang dilakukan oleh oknum anggota TNI. Penembakan itu dilakukan oleh Pratu R yang merupakan Anggota Pos 8 Liang SSK II Satgas Pamrahwan Yonarhanud 11/WBY, Kesatuan Kodim 1502/Masohi, Maluku Tengah.
Akibat aksi ini, satu orang korban meninggal dunia dan satu orang kritis. Kedua korban juga merupakan anggota TNI.
Menurut informasi yang diterima, Bharaka Pery Meninggal Dunia di TKP dan sekarang berada di kamar jenazah RSUD Masohi. Sementara itu, Prada Raju dalam keadaan Kritis di IGD RSUD Masohi.
Pratu R kini telah diamankan. Setelah melakukan penembakan Pratu R membuang senpi yang di bawahnya dan dia mengambil sepeda motor milik Bharaka Fery untuk meninggalkan TKP menuju rumah warga untuk bersembunyi.
Sekira Pkl 03.00 WIT, Pratu R di jemput oleh Kapolsek Elpaputih bersama anggota Polsek Elpaputih selanjutnya di serahkan ke Koramil Waipia.
S:Okezone